ASIAFI Harap Senam Jumat Krida Bisa Jadi Inspirasi Masyarakat Untuk Olahraga

Asosiasi Instruktur Aerobik dan Fitnes (ASIAFI) Jakarta ikut memeriahkan senam Jumat krida yang dilaksanakan Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI). Kegiatan yang dilakukan rutin setiap pekan ini disambut baik oleh para peserta senam.

ASIAFI Harap Senam Jumat Krida Bisa Jadi Inspirasi Masyarakat Untuk Olahraga Asosiasi Instruktur Aerobik dan Fitnes (ASIAFI) Jakarta ikut memeriahkan senam Jumat krida yang dilaksanakan Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI). Kegiatan yang dilakukan rutin setiap pekan ini disambut baik oleh para peserta senam.(foto:raiky/kemenpora.go.id)

Jakarta: Asosiasi Instruktur Aerobik dan Fitnes (ASIAFI) Jakarta ikut memeriahkan senam Jumat krida yang dilaksanakan Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI). Kegiatan yang dilakukan rutin setiap pekan ini disambut baik oleh para peserta senam. 

Ketua ASIAFI Jakarta, Adhita Pramita mengatakan senam Jumat krida tersebut bisa menjadi inspirasi masyarakat di Tanah Air untuk berolahraga. Sebab dengan olahraga maka tubuh akan bugar.

“Mudah-mudahan ini bisa jadi inspirasi ke masyarakat bahwa olahraga itu sangat penting. Untuk itu mari berolahraga, bugarkan Indonesia. Semangat berolahraga,” ujar Adhita. 

Dia bilang, selain berolahraga, senam kali ini juga dijadikan sebagai ajang untuk bersilaturahmi. Oleh karenanya, dia berharap senam Jumat krida bisa terus diselenggarakan setiap pekannya. 

“Semoga ini bisa terus dilakukan ya senam Jumat krida. Tentu kami sangat senang dan antusias. Kami juga harap instruktur senam ini semakin hari semakin banyak,” terangnya. 

Lebih lanjut, Adhita memandang senam Jumat krida jadi bagian dari untuk mewujudkan program pemerintah dalam hal memasyarakatkan olahraga. Dia pun menegaskan pihaknya siap mendukung hal tersebut. 

“Jadi ini bukan kali pertama ASIAFI Jakarta ikut senam disini. Sebelum-sebelumnya kami pernah terlibat. Tentu kami ingin olahraga senam ini semakin eksis kedepannya dikalangan masyarakat,” pungkasnya. (jef)

BAGIKAN :
PELAYANAN