Ketua Delegasi Kontingen Special Olympics Indonesia (SOIna) di ajang Spesial Olimpics World Games (SOWSG) 2023 Berlin Agus Sugiharto mrngucapkan terima kasih kepada Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo yang mendukung langsung perjuangan atlet di Berlin.
Tangerang: Ketua Delegasi Kontingen Special Olympics Indonesia (SOIna) di ajang Spesial Olimpics World Games (SOWSG) 2023 Berlin Agus Sugiharto mrngucapkan terima kasih kepada Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo yang mendukung langsung perjuangan atlet di Berlin.
Agus mengucapkan terima kasih kepada Menpora Dito yang telah hadir di SOWSG 2023. Menurutnya, kehadiran Menpora Dito sebagai bentuk dukungan kepada Kontingen SOIna.
"Pada kesempatan ini saya selaku
HoD Kontingen SOIna menyampaikan ucapan terima kasih yang luar biasa atas dukungan yang diberikan kepada kami dari Kemenpora khususnya Bapak Menpora yang berkesempatan hadir," ucapnya.
"Kehadirannya sebagai bentuk dukungan kepada kami sehingga anak-anak kami bisa memberikan yang terbaik dengan mendapatkan perolehan medali 10 emas 5 perak dan 8 perunggu," tambahnya.
Kontingen SOIna berhasil melampaui target dengan membawa pulang 10 emas 5 perak dan 8 perunggu. "Pencapaian Kontingen SOIna di SOWG 2023 melebihi target yang dicanangkan yakni 9 emas. Kontingen SOIna meraih 10 emas, 5 perak dan 8 perunggu. Di SOWG 2023, Indonesia mengirim 25 atlet dan mengikuti 7 cabang olahraga. Event ini diikuti sekitar 173 negara dan lebih dari 6200 atlet," katanya.
"Kami sudah mempunyai ikatan jiwa cukup kuat antara atlet, pelatih dan seluruh pengurus PP SOIna. Harapannya ke depan anak-anak kami ini akan mendapatkan lebih perhatian dari pemerintah," ucapnya.
"Dan semoga di tahun 2027 Indonesia bisa terpilih menjadi tuan rumah SOWSG, hal ini agar atlet kita bisa mendapatkan kesempatan lebih banyak prestasi," sambungnya. (rep)