Bertemu Menparekraf, Menpora Dito Sampaikan Masukan untuk Perpres Industri Game Nasional

Selasa, 31 Oktober 2023
Bagikan:
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo melakukan pertemuan dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, Selasa (31/10) siang di Kantor Kemenparekraf, Gedung Sapta Pesona, Jalan Me
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo melakukan pertemuan dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, Selasa (31/10) siang di Kantor Kemenparekraf, Gedung Sapta Pesona, Jalan Me

Jakarta: Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo melakukan pertemuan dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, Selasa (31/10) siang di Kantor Kemenparekraf, Gedung Sapta Pesona, Jalan Merdeka Barat, Jakarta.

Salah satu agenda yang dibahas dalam pertemuan tersebut adalah perihal finalisasi Peraturan Presiden (Perpres) Industri Game Nasional. Dalam pertemuan itu Menpora membawa serta jajaran Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) serta Lembaga Pengelola Dana dan Usaha Keolahragaan (LPDUK) guna memberikan masukan untuk Perpres Industri Game Nasional.

"Hari ini mungkin kami mohon waktu terutama terkait dengan Perpres Game Nasional, di mana kemarin kami mendapat aspirasi dari PBESI. Ingin menyampaikan masukan dan memang sudah digodok juga dari tim internal Kemenpora," tutur Menpora Dito.

Lantas secara bergantian masukan disampaikan, di antaranya oleh Deputi 4 Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Surono serta dari PBESI yang diwakilkan Kabid Humas Ashadi Ang. Di antaranya bagaimana Perpres ini nantinya bisa menghidupkan ekosistem industri game dalam negeri. 

Dalam hal ini bagaimana Indonesia bukan sekadar menjadi pasar industri game dari luar, melainkan juga menjadi produsen dengan produk-produk gamenya bisa dikenal hingga mancanegara.

"Kami dari Kemenpora juga PBESI mengimbau agar game-game lokal ini harus digalakkan di anak-anak muda. Khususnya di setiap kalangan muda, agar bisa nantinya setiap pergerakan ekonomi itu bisa bergulirnya juga di Indonesia," terang Deputi Surono.

Kemudian bagaimana kontribusi penyelenggaraan kurikulum pada sekolah menengah kejuruan, lembaga pelatihan vokasi dan perguruan tinggi untuk mempersiapkan sumber daya manusia pada aktivitas pengembangan game.

Sementara itu Menparekraf Sandiaga Uno mengucapkan terima kasih atas kedatangan Menpora Dito beserta jajaran Deputi dan staf khususnya. Dia menyatakan sudah membaca masukan-masukan dari Kemenpora dan PBESI. Menurutnya semua masukan itu bagus dan sudah tertuang di dalam Perpres.

Nantinya Kemenparekraf akan membahas lebih detail perihal poin-poin dalam masukan yang telah diberikan. Pada intinya diupayakan bagaimana pihak-pihak terkait mulai dari Kemenpora, PBESI, termasuk LPDUK bisa menjadi bagian dalam Perpres Industri Game Nasional ini.

"Apa yang disampaikan ini sudah menjadi concern kami di Kemenparekraf. Kita sedang mengakselerasi Perpres Pengembangan Game Nasional. Sekarang prosesnya di Mensesneg dalam proses mendapatkan paraf para menteri terkait," tegas Menparekraf. 

Hadir mendampingi Menpora Dito yaitu Staf Khusus Bidang Peningkatan Prestasi dan Pengembangan Industri Olahraga Ardima Rama Putra serta Staf Khusus Bidang Hukum dan Kepatuhan Tata Kelola Alvin Saptamandra Suryohadiprojo. (luk)

Kemenpora RI melakukan serah terima alat kebugaran dan sport science ke Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI). (foto:Herry/kemenpora.go.id)
Rabu, 28 Januari 2026

Dukung Prestasi Olimpiade, Kemenpora Serah Terima Alat Gymnasium dan Sport Science ke PBSI

Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) melakukan serah terima alat-alat kebugaran dan sport science ke Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI).

Seleksi terbuka JPT Madya yang dilakukan Kemenpora mendapat apresiasi dari Komisi X DPR RI. (foto:Herry/kemenpora.go.id)
Rabu, 28 Januari 2026

Komisi X DPR RI Apresiasi Seleksi Terbuka Deputi Kemenpora Dibuka untuk Kalangan Profesional

Seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Madya untuk posisi Deputi Bidang Pengembangan Industri Olahraga dari Aparatur Sipil Negara (ASN) dan kalangan profesional yang dilakukan Kemenpora mendapat apresiasi dari Komisi X DPR RI.

Wamenpora RI Taufik Hidayat, menyampaikan komitmen pemerintah dalam meningkatkan pembinaan olahraga disabilitas.(foto:Gilang/kemenpora.go.id)
Rabu, 28 Januari 2026

Wamenpora Taufik Tegaskan Komitmen Pemerintah Tingkatkan Pembinaan Olahraga Disabilitas

Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Wamenpora RI), Taufik Hidayat, menyampaikan komitmen pemerintah dalam meningkatkan pembinaan olahraga disabilitas serta penyediaan fasilitas yang lebih baik bagi para atlet.

Masa depan tak ada yang tahu, itulah yang kini dirasakan atlet para bulutangkis Rina Marlina yang sukses meraih medali emas ASEAN Para Games (APG). (foto:Andre/kemenpora.go.id)
Minggu, 25 Januari 2026

Dari ART Bergaji Rp 150 Ribu per Bulan, Marlina Kini Sukses Hattrick Medali Emas ASEAN Para Games

Masa depan tak ada yang tahu, itulah yang kini dirasakan atlet para bulutangkis Rina Marlina yang sukses meraih medali emas ASEAN Para Games (APG) 2025 Thailand, pada laga final nomor Women's Single SH6 melawan wakil tuan rumah Thailand dua set langsung dengan skor telak 21-5, 21-1.

Atlet para atletik asal Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Pulau Timor, Nusa Tenggara Timur (NTT) Alvin Nomleni meraih medali emas ASEAN Para Games 2025 Thailand.(foto: Andre/kemenpora.go.id)
Sabtu, 24 Januari 2026

Alvin Nomleni Pemuda NTT Bangga Persembahkan Medali Emas untuk Indonesia di ASEAN Para Games 2025 Thailand

Atlet para atletik asal Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Pulau Timor, Nusa Tenggara Timur (NTT) Alvin Nomleni menyampaikan rasa bangganya usai sukses menyabet medali emas dan mempersembahkannya untuk Merah Putih pada laga ASEAN Para Games 2025 Thailand.

Rasa syukur tiada tara kepada Allah SWT dipanjatkan Mariyati, atlet dayung perahu naga atau dragon boat di SEA Games Ke-33 Thailand Tahun 2025.(foto:Thomas/kemenpora.go.id)
Senin, 19 Januari 2026

Atlet Dayung Perahu Naga Mariyati Ingin Daftar Haji dan Umrahkan Orang Tua dengan Bonus SEA Games 2025

Rasa syukur tiada tara kepada Allah SWT dipanjatkan Mariyati, atlet dayung perahu naga atau dragon boat di SEA Games Ke-33 Thailand Tahun 2025. Bersama timnya, perempuan asal Banyuasin, Sumatera Selatan (Sumsel) itu ikut membawa Indonesia keluar sebagai juara umum dalam nomor cabang olahraga (cabor) ini.

Atlet muda panjat tebing Indonesia Ardana Cikal Damarwulan mengucapkan terima kasih atas bonus yang diberikan pemerintah di SEA Games 2025 Thailand.(foto:raiky/kemenpora.go.id)
Kamis, 15 Januari 2026

Ardana Cikal, Atlet Muda Panjat Tebing Indonesia Gunakan Bonus Untuk Investasi dan Kembangkan Fasilitas Panjat di Bandung

Atlet muda panjat tebing Indonesia Ardana Cikal Damarwulan merasa bangga dan mengucapkan terima kasih atas bonus yang diberikan pemerintah atas capaian prestasinya di SEA Games 2025 Thailand lalu dengan meraih emas di nomor lead putra.

Bungkam Korsel 5-0, Timnas Indonesia Awali AFC Futsal Asian Cup 2026 dengan Gemilang
Rabu, 28 Januari 2026

Bungkam Korsel 5-0, Timnas Indonesia Awali AFC Futsal Asian Cup 2026 dengan Gemilang

Jakarta: Tim Nasional (Timnas) Futsal Indonesia mengawali laga perdana di AFC Futsal Asian Cup Indonesia 2026 dengan gemilang. Bertanding di hadapan pendukung sendiri di Indonesia Arena, Jakarta, Skuad Garuda melibas Korea Selatan (Korsel) dengan skor telak 5-0 pada laga pembuka turnamen, Selasa (27/1) malam.

Menpora Erick Hadiri FIFA World Cup 2026 Trophy Tour di Jakarta
Jumat, 23 Januari 2026

Menpora Erick Hadiri FIFA World Cup 2026 Trophy Tour di Jakarta

Menpora Erick Thohir menghadiri FIFA World Cup 2026 Trophy Tour di Jakarta Convention Cenyer (JCC), Jakarta, Kamis (22/1).

Menpora Erick Sambut Baik Gelaran Pocari Sweat Run 2026
Jumat, 23 Januari 2026

Menpora Erick Sambut Baik Gelaran Pocari Sweat Run 2026

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Erick Thohir menyambut baik gelaran Pocari Sweat Run 2026.

UPDATE INFORMASI

INSTAGRAM

FACEBOOK

banner-desktop banner-mobile