Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga, Raden Isnanta berharap, melalui Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (Fornas) VI 2021 yang dilaksanakan di Sumatera Selatan menjadi momentum menyampaikan pesan agar anak muda tanah air lebih mencintai budaya dan olahraga masyarakat Indonesia termasuk marching band.
Palembang: Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga, Raden Isnanta berharap, melalui Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (Fornas) VI 2021 yang dilaksanakan di Sumatera Selatan menjadi momentum menyampaikan pesan agar anak muda tanah air lebih mencintai budaya dan olahraga masyarakat Indonesia termasuk marching band.
"Menang bukanlah segala-galanya dalam perlombaan ini. Tujuan kita adalah menjadi bugar dan tetap sportif. Tunjukan kemampuan terbaik, kita beri tahu semua penonton bahwa anak muda Indonesia cinta budaya dan tertarik mengikuti marching band seperti ini," kata Raden Isnanta usai membuka pertandingan Induk Organisasi Olahraga (INORGA), Federasi Youth Band Indonesia (FYBI), Senin (4/7).
FYBI adalah anggota baru KORMI yang ikut memeriahkan gelaran Fornas VI 2021 yang dilaksanakan di Sumatera Selatan pada 1 s.d. 7 Juli 2022. FYBI lebih dikenal dengan istilah 'marching band'. Raden Isnanta juga berharap agar INORGA FYBI mampu menarik semakin banyak kaum muda untuk menekuni olahraga masyarakat ini.
"Meski dianggap unik, namun dikalangan drum band dan marching band, acara parade ini hal yang biasa. Tapi, diharapkan mampu menyampaikan pesan kepada para kaum muda untuk lebih banyak lagi menekuni olahraga masyarakat seperti ini," katanya.
Di Fornas VI Palembang ini, FYBI tampil menggunakan kostum yang unik dan menarik, membuat Fornas menjadi lebih berwarna. Terdapat peserta dari 10 provinsi di Indonesia yang berpartisipasi mengikuti perlombaan marching band pada Fornas VI ini.
"Jumlah massa yang ikut serta pada FORNAS kali ini sungguh melonjak drastis, sehingga diikuti dengan bertambahnya jumlah cabang olahraga yang dipertandingkannya pada pesta olaraga masyarakat edisi ke-VI ini," ucap Isnanta.
Fornas VI Palembang 2022 yang pelaksanaannya tertunda karena pandemi covid-19 diikuti oleh lebih dari 11.000 peserta dari 34 provinsi di Indonesia. Tak hanya marching band, juga ada street soccer, tennis, gateball, sepeda onthel, airsoft, bmx, hadang, serta olahraga masyarakat lainnya. (ben/dok)