Kebugaran Lansia Pralansia Indonesia (KLPI) Pusat berharap para orang lanjut usia tetap aktif berolahraga demi menjaga kebugaran tubuh. Hal ini sekaligus juga mendukung terwujudnya Indonesia bugar.
Jakarta: Kebugaran Lansia Pralansia Indonesia (KLPI) Pusat berharap para orang lanjut usia tetap aktif berolahraga demi menjaga kebugaran tubuh. Hal ini sekaligus juga mendukung terwujudnya Indonesia bugar.
Demikian disampaikan Ketua Umum KLPI Pusat Nenden Muchtar usai mengikuti senam Jumat Krida di Halaman Kantor Kemenpora, Jakarta, Jumat (16/12). Adapun peserta yang mengikuti olahraga rutin setiap pekan ini mencapai 300 orang.
“Kami dari KLPI hadir mengikuti senam sebanyak tiga ratus orang. Usianya mulai dari 45 sampai 83 tahun. Ini sangat luar biasa dan semuanya sangat antusias,” kata Nenden.
Dia menjelaskan, saat ini KLPI sudah tersebar di 22 provinsi. Oleh karenanya, dia berharap seluruh lansia yang di Tanah Air tetap aktif berolahraga untuk menjaga kebugaran.
“Harapan kami tentu seluruh lansia agar tetap sehat, aktif, mandiri, bermartabat, dan bermanfaat bagi orang lain. Tunjukkan kita tetap aktif dan jangan loyo,” ujar Nenden.
Disamping itu, KLPI Pusat, kata dia sangat mengapresiasi langkah Kemenpora yang secara terus menerus mengajak seluruh masyarakat untuk tetap berolahraga. Dia ingin kegiatan rutin setiap pekan ini tetap dilakukan.
“Apresiasi kepada Kemenpora yang telah melakukan dan mengajak masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat, salah satunya dengan senam seperti ini. Semoga KLPI dan Kemenpora tetap terus menjalin silaturahmi dan sinergi,” pungkas Nenden.(jef)