Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali memimpin Rapat Pimpinan (Rapim) jajaran Eselon 1 dan 2 Kemenpora, di Ruang Rapat Lantai 3 Graha Pemuda, Jakarta Pusat, Kamis (9/3) siang.
Jakarta: Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali memimpin Rapat Pimpinan (Rapim) jajaran Eselon 1 dan 2 Kemenpora, di Ruang Rapat Lantai 3 Graha Pemuda, Jakarta Pusat, Kamis (9/3) siang.
Menpora Amali mengawali dengan sebuah harapan besar bahwa program-program baik yang telah dicanangkan harus tetap dijalankan.
"Alhamdulillah kali ini bisa bertemu secara langsung, bisa bertemu normal, yang biasanya karena pandemi mengharuskan secara daring," katanya.
"Mudah-mudahan yang sudah dikerjakan dengan baik, harus terus dilaksanakan," tambahnya.
Dalam sebuah organisasi besar seperti Kementerian Pemuda dan Olahraga, sudah sebuah kelaziman pimpinan boleh silih berganti, akan tetapi program yang sudah ditetapkan harus tetap berlanjut tidak boleh berhenti.
"Pimpinan boleh berganti, program harus tetap berjalan," ucapnya lugas.
Lebih lanjut diingatkan bahwa bila masih ada isu-isu yang masih tertunda atau pending matter harus segera diselesaikan.
"Apa yang sudah dilakukan dengan baik, produktif, tata kelola baik diteruskan, performa kita tetap terjaga," paparnya.
Terakhir, sehubungan dengan pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) tentang belanja barang 2021/2022 dinilai baik, namun masih ada catatan-catatan temuan harus segera ditindaklanjuti.
"Kepada Pak Ses, Pak Inspektur, apa yang menjadi catatan BPK harus ditindaklanjuti, jangan dibiarkan. Harus ada atensi tinggi, kalau dibiarkan menggulun yang menjadi susah penyelesainnya," tegasnya.
Hadir dalam rapim tersebut, Sesmenpora, Deputi, Asdep, Staf Ahli, Staf Khusus, dan Tenaga Ahli Menteri Kemenpora.(cah)