Bawa Pulang 8 Medali Emas dan 6 Perak, Tim Dayung SEA Games 2021 Disambut Kemenpora di Bandara Soetta

Rombongan tim Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) yang mengikuti ajang SEA Games Vietnam 2021 tiba di Tanah Air. Rombongan yang berjumlah 38 orang dipimpin langsung Ketum PB-PODSI yang juga Menteri PUPR, Basuki Hadimulyono.

Bawa Pulang 8 Medali Emas dan 6 Perak, Tim Dayung SEA Games 2021 Disambut Kemenpora di Bandara Soetta Rombongan tim Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) yang mengikuti ajang SEA Games Vietnam 2021 tiba di Tanah Air. Rombongan yang berjumlah 38 orang dipimpin langsung Ketum PB-PODSI yang juga Menteri PUPR, Basuki Hadimulyono. (foto: muchlis/kemenpora.go.id)

Jakarta: Rombongan tim Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) yang mengikuti ajang SEA Games Vietnam 2021 tiba di Tanah Air. Rombongan yang berjumlah 38 orang dipimpin langsung Ketum PB-PODSI yang juga Menteri PUPR, Basuki Hadimulyono. 

Rombongan yang tiba di Terminal 3 Bandar Udara Internasional Soekarno–Hatta dijemput langsung Deputi III Bidang Pembudayaan Olahraga Kementerian Pemuda dan Olahrga (Kemenpora) Raden Isnanta dan Asisten Deputi Penghargaan Olaharaga, Suyadi serta jajaran Kemenpora lainnya. 

Turut hadir pula, Komite Eksekutif Komite Olimpiade Indonesia (KOI),  Wakil Ketua Umum PB-PODSI, Laksamana Madya TNI Aan Kurnia dan Penasehat PB-PODSI
Laksamana Muda TNI (Pur) Sumartono. 

Dalam sambutannya, Ketua Umum Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Basuki Hadimulyono mengungkapkan bahwa tim dayung Indonesia berhasil meraih 8 medali emas dan 6 medali perak di SEA Games 2021 Vietnam. Hasil tersebut menurutnya sudah sesuai dengan target federasi dan pemerintah. 

Dia pun menyampaikan ucapan terimakasih kepada para atlet yang sudah berjuang, para tim di lapangan dan seluruh masyarakat yang sudah mendukung tim Indonesia. Dia berharap tim dayung dari nomor lainnya yang masih akan bertanding dan memperebutkan 19 medali dapat meraih medali yang lebih banyak lagi. 

"Mudah-mudahan kita mendpatakan medali yang lebih besar lagi. Seperti pesan Pak Presiden kita sudah selektif sekali dalam mengirimkan atlet, mudah-mudahan mendapatkan hasil yang optimal," harapnya. 

Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, Deputi III Bidang Pembudayaan Olahraga Kementerian Pemuda dan Olahrga (Kemenpora) Raden Isnanta mengucapkan selamat datang kepada para rombongan atlet yang sudah mengharumkan nama Indonesia di ajang olahraga Asia Tenggara. 

"Selamat datang pahlawan Indonesia, pahlawan yang berjuang untuk mengharumkan nama Indonesia, mengibarkan Merah Putih dan mengumandangkan Indonesia Raya," kata Isnanta. 

Menurutnya, torehan delapan medali emas di SEA Games ini merupakan sebuah catatan yang luar biasa. Namun, dia mengingatkan agar tin dayung juga mempersiapkan diri menghadapi Asian Games dan Olimpiade sebagai target utama sesuai dengan Desain Besar Olahraga Nasional (DBON). 

"Kali ini sudah kesekian kalinya di tingkat Asia Tenggara kita yang terbaik dalam urusan dayung," ujarnya. 

Isnanta berharap para atlet yang masih akan bertanding di beberapa nomor cabang olahraga Dayung terus menambah pundi-pundi medali bagi Indonesia. Sehingga peringkat tiga besar yang diharapkan Presiden Joko Widodo dapat terwujud. 

"Kami atas nama pemerintah tentunya menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih," jelasnya. 

Disamping itu, dia mengapresiasi pembinaan yang dilakukan PODSI dan PPLP di berbagai daerah dalam menyiapkan atlet-atlet untuk masuk ke Pelatnas dan mewakili Indonesia di ajang olahraga internasional. Menurutnya, dari pembinaan tersebut, Indonesia memiliki banyak stok atlet dayung dari berbagai nomor yang dipertandingkan di setiap SEA Games. 

"Dalam konteks pembinaan kita menyiapkan atlet dari berbagai nomor, pembinaan itu dilahirkan dari Diklat , PPLP, di berbagai daerah, boleh dicek saya kira ini (atlet) lebih dari 80 persen ini adalah anak pembinaan dari bawah yang sistematis yang ada di PPLP," katanya. 

Selain itu, PB PODSI selalu menggelar kompetisi junior sehingga bakat yang dimiliki atlet dapat kelihatan untuk dibawa ke Pelatnas. 

"Dan juga ada venue-venue yang keren, sebetulnya dayung ini gayung bersambut, kompetisinya jalan,  venuenya dibangun juga keren-keren," katanya. 

Untuk diketahui, Tim Dayung Indonesia memperoleh 8 emas dan 6 perak. Delapan emas diperoleh Indonesia datang dari nomor Men's Lightweight Coxless Four, Men's Lighweight Quadruple Sculls, Men’s Lighweight Double Sculls dan Men’s Double Sculls. 

Selain tim dayung, pada hari ini juga rombongan dari tim Kickboxing  SEA Games 2021 juga tiba di Tanah Air. Rencananya, SEA Games Vietnam 2021 akan digelar dari tanggal 12-23 Mei 2022 di Hanoi Vietnam.(ded)

BAGIKAN :
PELAYANAN