Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo mengukuhkan dan melepas Kontingen Pelajar Indonesia ASEAN Schools Games (ASG) 2024 di Auditorium Wisma Kemenpora, Senin (27/5) siang. Kontingen atlet pelajar Indonesia ini akan bertanding dalam ajang ASG ke-13 yang berlangsung di Da Nang, Vietnam, mulai 31 Mei sampai 9 Juni 2024.
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) mensosialisasikan Kurikulum Merdeka pada Pendidikan Anak Usia Dini, jenjang Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah melalui Forum Tematik Badan Koordinasi Kehumasan (Bakohumas) dengan tema "Kurikulum Merdeka untuk Meningkatkan Kualitas Pembelajaran".
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menghadiri peresmian pembentukan Komite Olahraga pada Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Sumber Daya Manusia (SDM) Polri T.A. 2024. Acara ini diselenggarakan di Ballroom Sheraton Gandaria City Hotel, Pondok Indah, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (27/5).
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo, hari Minggu (26/5) menyaksikan serunya laga kompetisi Indonesian Basketball League (IBL) Tokopedia Season 2024, antara Dewa United Banten kontra Amartha Hangtuah Jakarta di Dewa United Arena, Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang, Banten.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo menghadiri Awards Ceremony Spartan Race Jakarta 2024 di Carnaval Ancol, Sabtu (25/5) pagi. Ajang ini adalah bagian dari kompetisi lari halang rintang atau obstacle race terbesar di dunia yang untuk kali pertama digelar di Indonesia.
Setelah dilepas oleh Pj Bupati Kabupaten Lebak Iwan Kurniawan di pendopo kantor Bupati Lebak, para peserta Bakti Pemuda Nusantara (BAPEN) 2024 langsung melanjutkan pengabdianya kepada masyarakat kecamatan Sobang, Kabupaten Lebak, Banten, Rabu (22/5) sore.
Usai menjalani Pendidikan Kader Pemuda Bela Negara (PKPBN), sebanyak 97 pemuda dan pemudi mengikuti program Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) yang bernama Bakti Pemuda Nusantara (BAPEN) 2024.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo menjadi narasumber pada acara MNC Forum LXXV di Jakarta Concert Hall, Lantai 14 iNews Tower, Kebon Sirih, Rabu (22/5) sore. Forum ini mengambil tema "Strategi dan Kebijakan Pemerintah dalam Meningkatkan Prestasi Bidang Pemuda dan Olahraga Indonesia ke Kancah Internasional."
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo, memimpin Rapat Pimpinan Eselon I dengan topik bahasan tentang Evaluasi 2023 (berdasarkan konsep LHP BPK), dilanjutkan Laporan setiap Unit Eselon I Program 2024 & Komitmen Penyerapan Anggaran serta Pagu Indikatif Tahun 2025 di Ruang Rapat Lantai 10 Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Rabu (22/5).
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menghadiri secara virtual Rapat Koordinasi Nasional Pengawasan Intern Pemerintah Tahun 2024 dari Kemenpora, Jakarta, Rabu (22/5).
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menerima kunjungan Ketua Umum Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Imam Sudjarwo beserta jajaran di Kemenpora, Jakarta, Selasa (21/5). PBVSI melaporkan sejumlah agenda pembinaan dan kejuaraan yang akan diikuti.
Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) menggelar Focus Group Discussion (FGD) Keprotokolan di Menara Peninsula Hotel, Jakarta, pada Selasa (21/5). Acara ini dibuka langsung oleh Plh. Karo Humas dan Umum, Indra Jayaatmaja.
Bantuan bakti sosial yang diberikan oleh Penasehat Dharma Wanita Persatuan Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (DWP Kemenpora RI) Niena Kirana Ario Bimo Nandito serta pengurus DWP Kemenpora mendapat apresiasi dan ucapan terima kasih dari para pengurus Sekolah Luar Biasa Yayasan Dharma Bhakti Asih (SLB YDBA) Cibening, Purwakarta, Jawa Barat.
Penasehat Dharma Wanita Persatuan Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (DWP Kemenpora RI), Niena Kirana Ario Bimo Nandito memberikan bantuan kursi roda kepada Sekolah Luar Biasa Yayasan Dharma Bhakti Asih (SLB YDBA) Cibening, Purwakarta, Jawa Barat, Selasa (21 /5).
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo mengajak para pesepeda di seluruh Indonesia untuk mengikuti Indonesia Cycling Series (ICS) Season 2024 yang telah diluncurkan Selasa (21/5). Apalagi ajang ini terbuka untuk peserta umum.