Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menghadiri Perayaan Natal Nasional 2024 di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Sabtu (28/12).
Jakarta: Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menghadiri Perayaan Natal Nasional 2024 di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Sabtu (28/12).
Perayaan Natal Nasional ini dihadiri Presiden Prabowo Subianto, Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, dan jajaran Menteri Kabinet Merah Putih. Rombongan terlihat kompak berbatik cokelat.
Dalam kesempatan ini, Presiden Prabowo mengucapkan selamat Natal untuk seluruh umat Kristiani di Tanah Air. Menurutnya, perayaan Natal jadi momen untuk keluarga berkumpul.
“Selamat Natal bagi kita sekalian, bagi saudara-saudara sekalian. Selamat Hari Natal,” kata Presiden Prabowo.
Kepala Negara menyampaikan, perayaan Natal tahun ini berlangsung di tengah situasi global yang penuh ketegangan dan konflik. Oleh karenanya, Presiden Prabowo mengajak seluruh masyarakat untuk bersyukur karena situasi Indonesia tetap kondusif dan aman.
“Perayaan Natal ini di tengah dunia penuh pertikaian, penuh dengan konflik. Saya mengajak kita sekalian semua marilah kita bersyukur bahwa kita masih hidup dalam keadaan yang sejuk, masih dalam keadaan yang aman dan baik,” ujarnya.
“Kita merayakan Natal, saudara-saudara merayakan Natal pasti kita ingat, pasti ada saudara-saudara kita yang hidupnya masih penuh kesulitan dan saya yakin di tengah kita bersuka cita, di tengah kita merayakan sesuatu yang baik, kita selalu ingat saudara kita yang masih kesulitan,” sambung Presiden Prabowo.
Disamping itu, Presiden Prabowo juga menyampaikan terima kasih kepada TNI-Polri yang telah menjaga situasi tetap aman.
“Terima kasih Kapolri. Terima kasih Panglima TNI. Kalian telah bekerja keras, rakyat berlibur, aparat tidak berlibur menjaga kalian semua itu,” pungkas Presiden Prabowo. (jef)