Tingkatkan IPP Daerah, Kemenpora Gelar Forum Pemimpin Muda Cendikia di Yogyakarta

Rabu, 13 November 2024
Bagikan:
Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) terus memberikan perhatian kepada daerah dalam peningkatan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) di daerah. Salah satunya menggelar Forum Pemimpin Muda Cendikia di Ruang Krakatau Plawangan Riss H
Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) terus memberikan perhatian kepada daerah dalam peningkatan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) di daerah. Salah satunya menggelar Forum Pemimpin Muda Cendikia di Ruang Krakatau Plawangan Riss H

Yogyakarta: Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) terus memberikan perhatian kepada daerah dalam peningkatan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) di daerah. Salah satunya menggelar Forum Pemimpin Muda Cendikia di Ruang Krakatau Plawangan Riss Hotel Malioboro, Yogyakarta, Rabu (13/11). 

Dengan tema "Bersama Membangun Indonesia yang Inklusif", acara yang dibuka oleh Deputi Pengembangan Pemuda Kemenpora RI Raden Isnanta tersebut bekerja sama dengan para cendikiawan (Klub Berkawan)  yang diharapkan dapat meningkatkan IPP dari berbagai daerah tingkat Kabupaten/Kota, khususnya DIY yang akan diproyeksikan secara nasional.

"DIY tidak diragukan lagi bahwa IPP selalu unggul dibandingkan provinsi lain. Bukan hanya secara angka tetapi hampir disemua kejuaraan atau perlombaan tingkat nasional DIY selalu menempatkan wakilnya di papan atas," kata Deputi Isnanta. 

"Akan tetapi perlu diingat harus terus berpacu para pemuda di Kabupaten/Kota, karena mulai tahun depan penilaiannya tidak lagi pada provinsi tetapi berbasis Kabupaten/Kota. Jadi contohnya Kulon Progo barangkali sekarang dapat saja ikut terangkat dari Kota Yogyakarta karena masih DIY, tahun depan kita lihat dan akan kelihatan," tambahnya.

Terkait tema inklusif atau juga kesetaraan gender memang saatnya terus digaungkan karena pada kenyataannya saat ini pemerintah telah memberikan persamaan hak bagi para disabilitas.

"Tentang inklusif, persamaan hak pada disabilitas, sekarang sudah semua mendapatkan persamaan, yang di atlet bonus pun sama, kesempatan kerja bagi para anak muda pencari kerja disabilitas juga sama. Sekali lagi tidak hanya sekedar pada nilai uang atau finansial, tetapi lebih dari itu mari kita berikan kesempatan dan dukungan yang sama," ucapnya lagi.

"Terakhir, ayo dari diskusi forum ini ada rekomendasi-rekomendasi penting dalam hal inklusif yang menjadikan Yogyakarta dapat menularkan ke provinsi-provinsi lain," tutupnya.

Sebelumnya Asisten Deputi Kepemimpinan Pemuda Andi Susanto melaporkan bahwa kegiatan Klub Berkawan Chapter Yogyakarta ini merupakan kelanjutan dari forum-forum sebelumnya di berbagai daerah. 

"Kegiatan ini merupakan lanjutan Klub Berkawan bersama para pemimpin muda, yang kali ini hadir di Jogja," ujarnya.

"Mengangkat tema inklusifitas karena pada IPP 2015-2023 belum muncul tema tersebut, sehingga saat ini dari perwakilan 37 organisasi pemuda ada dari penyandang disabilitas. Semoga ini juga menjadi bagian penting domain-domain yang dapat meningkatkan IPP," tambahnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Kadisdikpora) DIY Didik Wardaya menyampaikan terima kasih bahwa DIY dipilih menjadi tempat forum diskusi pemimpin muda yang mengangkat tema membangun Indonesia yang inklusif.

"Terima kasih kepada Kemenpora yang telah memberikan kesempatan kepada DIY dan para pemudanya untuk berkontribusi membangun Indonesia yang inklusif," kata Kadispora Didik.

"Disabilitas mempunyai potensi yang sama. Kita harus bersama tanpa harus mengalami atau merasakan kekurangan. Jangan diasingkan mereka hanya bersama komunitasnya saja, kita harus bisa bersama-sama dan dapat bergabung dengan mereka," tegasnya.

Forum Pemimpin Muda Cendikia ini diikuti oleh 100 peserta dari perwakilan organisasi dan komunitas pemuda se-DIY. Ada dari mahasiswa, pelajar, OKP, para relawan pemuda, dan alumni PKPMN Talenta Muda. Kegiatan juga diisi oleh para narasumber yang berkompeten dalam bidang kepemudaan, inklusif, dan kesetaraan gender. (cah)

Atlet para atletik asal Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Pulau Timor, Nusa Tenggara Timur (NTT) Alvin Nomleni meraih medali emas ASEAN Para Games 2025 Thailand.(foto: Andre/kemenpora.go.id)
Sabtu, 24 Januari 2026

Alvin Nomleni Pemuda NTT Bangga Persembahkan Medali Emas untuk Indonesia di ASEAN Para Games 2025 Thailand

Atlet para atletik asal Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Pulau Timor, Nusa Tenggara Timur (NTT) Alvin Nomleni menyampaikan rasa bangganya usai sukses menyabet medali emas dan mempersembahkannya untuk Merah Putih pada laga ASEAN Para Games 2025 Thailand.

Capaian luar biasa dan membanggakan kembali tercipta dari cabang olahraga para atletik.(foto:Andre/kemenpora.go.id)
Sabtu, 24 Januari 2026

Capaian Luar Biasa, Para Atletik Indonesia Panen 38 Medali Emas ASEAN Para Games 2025 Thailand

Capaian luar biasa dan membanggakan kembali tercipta dari cabang olahraga para atletik. Dari target 25 medali emas, para atletik mampu meraih 38 medali emas hanya dalam 4 hari setelah pembukaan pelaksanaan laga ASEAN Para Games ke-13 Tahun 2025 Thailand.

Atlet para bulutangkis putri, Qonitah Ikhtiar Sakuroh meraih medali emas di SPADT Indoor Stadium, 80th Birthday Anniversary Stadium, Nakhon Ratchasima, Thailand. (foto:npcindonesia)
Sabtu, 24 Januari 2026

Qonitah Ikhtiar Sukses Raih Emas Para Bulutangkis ASEAN Para Games 2025 Thailand

Raut muka semringah terpancar dari wajah atlet para bulutangkis putri, Qonitah Ikhtiar Sakuroh yang berhasil meraih medali emas pada final cabor para bulutangkis nomor Women's Single SL3 yang digelar di SPADT Indoor Stadium, 80th Birthday Anniversary Stadium, Nakhon Ratchasima, Thailand.

Rasa syukur tiada tara kepada Allah SWT dipanjatkan Mariyati, atlet dayung perahu naga atau dragon boat di SEA Games Ke-33 Thailand Tahun 2025.(foto:Thomas/kemenpora.go.id)
Senin, 19 Januari 2026

Atlet Dayung Perahu Naga Mariyati Ingin Daftar Haji dan Umrahkan Orang Tua dengan Bonus SEA Games 2025

Rasa syukur tiada tara kepada Allah SWT dipanjatkan Mariyati, atlet dayung perahu naga atau dragon boat di SEA Games Ke-33 Thailand Tahun 2025. Bersama timnya, perempuan asal Banyuasin, Sumatera Selatan (Sumsel) itu ikut membawa Indonesia keluar sebagai juara umum dalam nomor cabang olahraga (cabor) ini.

Atlet muda panjat tebing Indonesia Ardana Cikal Damarwulan mengucapkan terima kasih atas bonus yang diberikan pemerintah di SEA Games 2025 Thailand.(foto:raiky/kemenpora.go.id)
Kamis, 15 Januari 2026

Ardana Cikal, Atlet Muda Panjat Tebing Indonesia Gunakan Bonus Untuk Investasi dan Kembangkan Fasilitas Panjat di Bandung

Atlet muda panjat tebing Indonesia Ardana Cikal Damarwulan merasa bangga dan mengucapkan terima kasih atas bonus yang diberikan pemerintah atas capaian prestasinya di SEA Games 2025 Thailand lalu dengan meraih emas di nomor lead putra.

Vicky Tahumil Junior sukses menyumbangkan medali emas tinju kelas 51 kilogram putra di SEA Games Ke-33 Tahun 2025 Thailand.(foto:Thomas/kemenpora.go.id)
Kamis, 15 Januari 2026

Petinju Peraih Emas Vicky Tahumil Junior Pikir-Pikir Bonus SEA Games 2025 untuk Buka Usaha

Senang dan bangga, dua perasaan itu menyelimuti Vicky Tahumil Junior tatkala sukses menyumbangkan medali emas tinju kelas 51 kilogram putra si SEA Games Ke-33 Tahun 2025 Thailand. Apalagi di final dirinya mengalahkan petinju tuan rumah Thailand, Thitisan Panmot.

Keluarga dan masa depan adalah di antara hal terpenting dalam hidup atlet panjat tebing Antasyafi Robby Al Hilmi.(foto: Instagram/antasyafi_robby)
Rabu, 14 Januari 2026

Untuk Keluarga dan Investasi, Atlet Panjat Tebing Antasyafi Robby Sebut Bonus SEA Games 2025 Menunjang Prestasi

Keluarga dan masa depan adalah di antara hal terpenting dalam hidup atlet panjat tebing Antasyafi Robby Al Hilmi. Karena itu, bonus Rp1 miliar yang didapatkannya usai mendulang emas speed klasik panjat tebing putra SEA Games 2025 akan digunakan untuk kepentingan dua hal tersebut.

Menpora Erick Hadiri FIFA World Cup 2026 Trophy Tour di Jakarta
Jumat, 23 Januari 2026

Menpora Erick Hadiri FIFA World Cup 2026 Trophy Tour di Jakarta

Menpora Erick Thohir menghadiri FIFA World Cup 2026 Trophy Tour di Jakarta Convention Cenyer (JCC), Jakarta, Kamis (22/1).

Menpora Erick Sambut Baik Gelaran Pocari Sweat Run 2026
Jumat, 23 Januari 2026

Menpora Erick Sambut Baik Gelaran Pocari Sweat Run 2026

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Erick Thohir menyambut baik gelaran Pocari Sweat Run 2026.

Menpora Erick Dukung Perjuangan Tim Boccia Indonesia di Asean Para Games 2025
Rabu, 21 Januari 2026

Menpora Erick Dukung Perjuangan Tim Boccia Indonesia di Asean Para Games 2025

Menpora RI Erick Thohir, menyaksikan atlet boccia Indonesia berlaga di babak penyisihan grup, ASEAN Para Games 2025 Thailand

UPDATE INFORMASI

INSTAGRAM

FACEBOOK

banner-desktop banner-mobile