Menpora Amali Buat Sejarah, Tunjuk KONI dan KOI Jadi CdM Kontingen SEA Games 2021

Rabu, 30 Maret 2022
Bagikan:
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Zainudin Amali membuat sejarah baru pada perhelatan SEA Games Hanoi Vietnam 2021 yang digelar pada 12-23 Mei 2022 dengan menunjuk perwakilan dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dan Ko
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Zainudin Amali membuat sejarah baru pada perhelatan SEA Games Hanoi Vietnam 2021 yang digelar pada 12-23 Mei 2022 dengan menunjuk perwakilan dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dan Ko

Jakarta: Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Zainudin Amali membuat sejarah baru pada perhelatan SEA Games Hanoi Vietnam 2021 yang digelar pada 12-23 Mei 2022 dengan menunjuk perwakilan dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dan Komite Olimpiade Indonesia (KOI) atau NOC Indonesia menjadi Chef de Mission (CdM) ajang multi event olahraga tingkat Asia Tenggara ini. 

Menpora Amali telah menunjuk Sekjen KOI atau NOC Indonesia Ferry Kono sebagai Ketua CdM Kontingen SEA Games 2021 dan Sekjen KONI Ade Lukman sebagai Wakil Ketua. 

Menurut Menpora Amali, hal tersebut dilakukan berdasarkan perintah Undang-Undang nomor 11 Tahun 2022 Tentang keolahragaan bahwa pengiriman atlet ke luar negeri bukan saja urusan KOI, namun juga urusan KONI. 

"Itulah sebabnya, merujuk pada Undang-Undang 11 tentang Keolahragaan, CdM SEA Games 2021 dipegang oleh dua orang. Satu dari Komite Olimpiade Indonesia (KO), karena tugasnya melakukan kegiatan-kegiatan luar negeri. Satu adalah dari KONI. Ini akan kita jalankan secara konsisten, jadi tidak ada lagi ada yang merasa bahwa KONI lebih hebat dari KOI atau KOI lebih hebat dari KONI. Mereka harus beriringan sejalan," ujar Menpora Amali saat mengumumkan kontingen Games Hanoi Vietnam 2021 di Auditorium Wisma Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (30/3). 

Dalam kesempatan ini, Menpora Amali menyanpaikan pada SEA Games 2021 ini pemerintah melakukan efisiensi dalam pengiriman atlet. Karena ajang SEA Games merupakan sasaran antara menuju Asian Games dan Olimpiade. 

Pemerintah hanya mengirim total jumlah kontingen sebanyak 738 orang yang terdiri dari 476 atlet, 207 ofisial dan tenaga pendukung 55 orang. Dengan mengikuti 31 cabang olahraga dari 40 cabang olahraga yang dipertandingkan. 

Sementara SEA Games 2019 di Filipina, kontingen Indonesia mengikuti 52 cabang olahraga dari 56 cabang olahraga yang dipertandingkan dengan total anggota kontingen Indonesia sebanyak 1.317 orang yang terdiri dari 841 atlet, ofisial 308 dan tenaga pendukung 168. Dengan demikian, pemerintah mengefisiensi 43,4 persen jumlah atlet. 

Menpora Amali berharap meski adanya efisiensi dalam pengiriman atlet. Namun tetap menghasilkan prestasi membanggakan. "Semua yang kita kirim ini terukur dan hasil review," jelansya. 

Disamping itu, sejalan dengan target di olimpiade, pada SEA Games 2021 ini pemerintah mengirimkan 60 persen atlet junior dan 40 persen atlet senior. Hal ini dilakukan supaya ada pelapis atlet yang dipersiapkan di olimpiade.

"Karena sasaran utama kita adalah olimpiade. Maka komposisi atlet yang dikirim 60 persen junior, 40 persen senior. Jadi jelas konsisten kita dengan sasaran dan kemudian konsisten kita dengan pengiriman. Kita bicara targetnya olimpiade," katanya. 

Sementara itu, Ketua CdM Kontingen SEA Games SEA Games 2021, Ferry Kono menyampaikan ucapan terimakasih kepada pemerintah karwna telah dipercaya menjadi Ketua CdM Kontingen SEA Games 2021.

"Saya ucapkan terimakasih kepada pemerintah dan juga KOI yang telah mengamanatkan tugas sebagai CdM dan memang ini tidak mudah mengingat sisa waktunya tinggal kurang lebih 40 hari lagi," katanya. 

Namun demikian, Ferry optimis dengan dukungan Ade Lukman dari KONI yang berpengalaman dalam pemberangkatan atlet di event internasional akan menghasilkan prestasi. 

"Jadi saya bisa pastikan tim CdM semua orang-orang yang memiliki pengalaman dalam hal keberangkata kontingen. Kita akan berupaya keras dengan waktu yang sangat singkat mempersiapkan semua persiapan keberangkatan sampai kita kembali ke Jakarta," ujarnya. 

Sementara itu, Wakil Ketua CdM Ade Lukman dengan kebersamaan KONI dan KOI akan menjadi satu kekuatan dalam meraih prestasi di SEA Games 2021. 

"Jadi kebersamaan KONI, NOC  dan pemerintah tentunya ini akan menjadi satu hal yang sangat positif dan memperkuat kontingen SEA Games Vietnam nanti," harapnya.(ded)

Komisi X DPR RI menyampaikan apresiasi, pujian dan rasa bangga sampai bertepuk tangan atas capaian prestasi Indonesia pada ajang SEA Games dan ASEAN Para Games 2025 Thailand.(foto:Herry/kemenpora.go.id)
Selasa, 27 Januari 2026

Tepuk Tangan Komisi X DPR RI Untuk Prestasi di SEA Games dan ASEAN Para Games 2025, Menpora: Kita Bersiap Demi Pertahankan Prestasi

Komisi X DPR RI menyampaikan apresiasi, pujian dan rasa bangga sampai bertepuk tangan atas capaian prestasi yang diukir atlet Indonesia pada ajang SEA Games dan ASEAN Para Games 2025 Thailand.

pesta olahraga penyandang disabilitas se-Asia Tenggara atau ASEAN Para Games (APG) ke-13 Tahun 2025 Thailand resmi ditutup.(foto:Andre/kemenpora.go.id)
Selasa, 27 Januari 2026

ASEAN Para Games 2025 Thailand Resmi Berakhir, Atlet Indonesia Bangga Bawa Merah Putih Finis Kedua

Penyelenggaraan pesta olahraga penyandang disabilitas se-Asia Tenggara atau ASEAN Para Games (APG) ke-13 Tahun 2025 Thailand telah usai dan resmi di tutup. Para atlet Indonesia merasa bangga mampu membawa Merah Putih finis di posisi kedua.

Suporter memiliki peran penting untuk menjadi bagian dari pengembangan industri olahraga di Indonesia. (foto:dok/kemenpora.go.id)
Senin, 26 Januari 2026

Ini Syarat yang Wajib Dipenuhi Kalangan Profesional Untuk Menjadi Deputi Kemenpora

Kementrian Pemuda dan Olahraga RI (Kemenpora) membuka pintu bukan hanya untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) tetapi juga kalangan profesional non-PNS untuk menduduki jabatan pimpinan tinggi madya dengan posisi Deputi Bidang Pengembangan Industri Olahraga.

Masa depan tak ada yang tahu, itulah yang kini dirasakan atlet para bulutangkis Rina Marlina yang sukses meraih medali emas ASEAN Para Games (APG). (foto:Andre/kemenpora.go.id)
Minggu, 25 Januari 2026

Dari ART Bergaji Rp 150 Ribu per Bulan, Marlina Kini Sukses Hattrick Medali Emas ASEAN Para Games

Masa depan tak ada yang tahu, itulah yang kini dirasakan atlet para bulutangkis Rina Marlina yang sukses meraih medali emas ASEAN Para Games (APG) 2025 Thailand, pada laga final nomor Women's Single SH6 melawan wakil tuan rumah Thailand dua set langsung dengan skor telak 21-5, 21-1.

Atlet para atletik asal Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Pulau Timor, Nusa Tenggara Timur (NTT) Alvin Nomleni meraih medali emas ASEAN Para Games 2025 Thailand.(foto: Andre/kemenpora.go.id)
Sabtu, 24 Januari 2026

Alvin Nomleni Pemuda NTT Bangga Persembahkan Medali Emas untuk Indonesia di ASEAN Para Games 2025 Thailand

Atlet para atletik asal Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Pulau Timor, Nusa Tenggara Timur (NTT) Alvin Nomleni menyampaikan rasa bangganya usai sukses menyabet medali emas dan mempersembahkannya untuk Merah Putih pada laga ASEAN Para Games 2025 Thailand.

Rasa syukur tiada tara kepada Allah SWT dipanjatkan Mariyati, atlet dayung perahu naga atau dragon boat di SEA Games Ke-33 Thailand Tahun 2025.(foto:Thomas/kemenpora.go.id)
Senin, 19 Januari 2026

Atlet Dayung Perahu Naga Mariyati Ingin Daftar Haji dan Umrahkan Orang Tua dengan Bonus SEA Games 2025

Rasa syukur tiada tara kepada Allah SWT dipanjatkan Mariyati, atlet dayung perahu naga atau dragon boat di SEA Games Ke-33 Thailand Tahun 2025. Bersama timnya, perempuan asal Banyuasin, Sumatera Selatan (Sumsel) itu ikut membawa Indonesia keluar sebagai juara umum dalam nomor cabang olahraga (cabor) ini.

Atlet muda panjat tebing Indonesia Ardana Cikal Damarwulan mengucapkan terima kasih atas bonus yang diberikan pemerintah di SEA Games 2025 Thailand.(foto:raiky/kemenpora.go.id)
Kamis, 15 Januari 2026

Ardana Cikal, Atlet Muda Panjat Tebing Indonesia Gunakan Bonus Untuk Investasi dan Kembangkan Fasilitas Panjat di Bandung

Atlet muda panjat tebing Indonesia Ardana Cikal Damarwulan merasa bangga dan mengucapkan terima kasih atas bonus yang diberikan pemerintah atas capaian prestasinya di SEA Games 2025 Thailand lalu dengan meraih emas di nomor lead putra.

Menpora Erick Hadiri FIFA World Cup 2026 Trophy Tour di Jakarta
Jumat, 23 Januari 2026

Menpora Erick Hadiri FIFA World Cup 2026 Trophy Tour di Jakarta

Menpora Erick Thohir menghadiri FIFA World Cup 2026 Trophy Tour di Jakarta Convention Cenyer (JCC), Jakarta, Kamis (22/1).

Menpora Erick Sambut Baik Gelaran Pocari Sweat Run 2026
Jumat, 23 Januari 2026

Menpora Erick Sambut Baik Gelaran Pocari Sweat Run 2026

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Erick Thohir menyambut baik gelaran Pocari Sweat Run 2026.

Menpora Erick Dukung Perjuangan Tim Boccia Indonesia di Asean Para Games 2025
Rabu, 21 Januari 2026

Menpora Erick Dukung Perjuangan Tim Boccia Indonesia di Asean Para Games 2025

Menpora RI Erick Thohir, menyaksikan atlet boccia Indonesia berlaga di babak penyisihan grup, ASEAN Para Games 2025 Thailand

UPDATE INFORMASI

INSTAGRAM

FACEBOOK

banner-desktop banner-mobile